Multatulifm.com, Lebak,- Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Lebak menghadiri sekaligus membuka kegiatan Orientasi Tim Pendamping Keluarga (TPK) wilayah Kecamatan Bayah & Cilograng bertempat di Islamic Centre Kecamatan Bayah, Kamis (23/2/2023).

Kegiatan ini di gelar oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Banten & diikuti kurang lebih 200 TPK.

Hadir dalam acara tersebut Sekretaris BKKBN  Banten Yuda Ganda Putra, Camat Bayah & Cilograng, Unsur Forkopimcam Bayah & Cilograng, Unsur Kepala Desa Bayah & Cilograng, Bidan Desa, Unsur TP PKK Lebak, Satgas Stunting Banten, Tim Diklat BKKBN Banten, Kepala DP3AP2KB.

Dalam sambutannya, Wabup Lebak mengatakan intervensi penurunan stunting perlu dilakukan secara terintegrasi antara pemerintah provinsi, kabupaten hingga desa serta para pemangku kepentingan lainnya agar efektifitas pelaksanaan intervensi dapat tercapai & target penurunan stunting dapat sesuai harapan.

Wabup mengatakan salah satu intervensi tersebut melalui pemberian pembekalan wawasan yang memadai kepada para TPK yang menjadi ujung tombak pendampingan bagi semua keluarga di Lebak serta membawa keluarga kepada kemandirian dalam mencegah stunting.

Baca Juga : Bupati Lebak Resmikan Fasilitas Umum Yang Direlokasi Akibat Terdampak Pembangunan Bendungan Karian

“Melalui kegiatan orientasi TPK ini dapat melahirkan sebuah komitmen antar pemangku kebijakan yang tergabung dalam Tim Percepatan Penurunan Stunting di tingkat kabupaten, kecamatan dan desa serta terwujudnya keselarasan program konvergensi antar instansi dan mitra di Kabupaten Lebak” Ungkap Wabup.

Dalam kesempatan itu juga Wabup Lebak melakukan tanya jawab dengan para TPK terkait permasalahan dan kendala dilapangan dalam melakukan pendampingan keluarga.

Sementara itu Sekban BKKN Banten Banten Yuda Ganda Putra menjelaskan Kegiatan Orientasi TPK merupakan peningkatan pengetahuan serta keterampilan TPK melalui Pelatihan Teknis TPK dalam Upaya Percepatan Penurunan Stunting di Provinsi Banten tahun 2023 dan merupakan orientasi TPK untuk yang ke tiga kali setelah dilaksanakan pada Tahun 2021 dan 2022.

February 24, 2023

Written by:

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

X
× Request Lagu