Multatulifm.com, Lebak | Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi menghadiri Pelantikan Pengurus Keluarga Mahasiswa Citorek (Kumacitor) masa juang 2023-2024 dan Diskusi Publik bertempat di SMAN 2 Cibeber, Sabtu (11/2/2023).
Hadir dalam pelantikan tersebut, ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Lebak Usep Pahlaludin, Para Kepala Desa Wewengkon Citorek, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.
Dalam sambutannya Wabup Lebak mengatakan mahasiswa merupakan kaum intelektual yang sarat akan
keberagaman pemikiran, gagasan dan ide-ide yang penuh dengan kreatifitas yang yang harus mampu berperan lebih untuk kemajuan negeri ini sesuai dengan disiplin ilmunya masing-masing.
“Atas nama pemerintah daerah, kami mengucapkan selamat atas dilantiknya adik-adik pengurus Kumacitor” Ungkap Wabup.
Wabup juga berharap gerakan Kumacitor didasarkan pada keilmuan, idealisme dan patriotisme cinta terhadap tanah air, sehingga keberadaannya dapat memberikan manfaat kepada masyarakat.
“Mahasiswa harus mampu berinovasi, memiliki pemikiran visioner jauh kedepan, mampu berkompetisi di era globalisasi namun juga tidak lupa diiringi dengan akhlak dan prilaku yang akhlakul karimah sehingga membentuk jiwa kepemimpinan yang diharapkan masyarakat” Tegas Wabup.
Sementara itu Ketua Kumacitor terpilih, Bais Muhajir dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pemerintah daerah yang senantiasa hadir mendukung gerakan mahasiswa yang memiliki visi dan misi dalam membangun dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Ada dua program yang menjadi prioritas kami saat ini di citorek yaitu adanya tempat pengelolaan sampah dan juga masalah pertanian yaitu harga pupuk yang mahal dimana pupuk ini sangat penting bagi masyarakat citorek ” Pungkas Ketua Kumacitor.